Melalui masa pandemi dengan segala perubahan cara hidup tentu sedikit banyak mempengaruhi jiwa dan kesehatan seseorang. Melakukan kontrol kesehatan secara rutin tentu akan membantu seseorang berada dalam kesehatan jiwa dan jasmani yang baik. Memahami kondisi Ini RS PELNI memberikan produk layanan medical check up yang dapat di manfaatkan sahabat Rusni untuk selalu mengontrol kesehatan jiwa dan jasmani.
Self Reporting Questionaire merupakan kuesioner yang dikembangkan oleh World Health Organization (WHO) sebagai pengukur potensi masalah kesehatan jiwa. Kuesioner ini berisi 29 pertanyaan yang berhubungan dengan masalah yang mungkin mengganggu seseorang selama 30 hari terakhir. Setelah pasien mengisi kuesioner ini, diharapkan pasien dapat berkonsultasi dengan dokter Spesialis Kesehatan Jiwa (Psikiatri) yang akan melakukan evaluasi terhadap pasien, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi pasien itu sendiri. Dengan kembalinya efek positif terhadap pasien; pasien akan lebih bersemangat untuk melakukan kegiatan atau aktivitas dan dapat dituangkan dalam bentuk pola hidup yang lebih sehat. Sehingga, ketika dilakukan pemeriksaan lainnya (misal, pemeriksaan lab darah, tekanan darah) akan memberikan hasil yang cukup baik juga.
Sebagaimana kita sadari tidak jarang General Check up atau yang dikenal juga medical check up ini sering kali terlupakan. Padahal, pemeriksaan kesehatan atau medical check up adalah upaya untuk mendeteksi sejak dini potensi masalah kesehatan atau penyakit pada seseorang;
baik dari segi fisik ataupun mental. Lalu,Apakah yang dimaksud Medical Check Up sebenarnya?
Untuk menilik lebih dalam tim Humas RS PELNI meminta waktu dr. Ekawati Erprisman atau yang akrab disapa dr eka ini, untuk membahas apa si medical check up hingga manfaat dari medical Check Up itu sendiri .
Dr eka menjelaskan bahwa Medical Check Up adalah suatu kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan secara menyeluruh,dimana seseorang yang melakukan pemeriksaan ini akan menjalani berbagai tahap pemeriksaan. Mulai dari pemeriksaan riwayat kesehatan, hingga memeriksa organ vital bagian dalam dan luar tubuh serta konsultasi atau wawancara medis dengan dokter terkait fisik ataupun kejiwaan. Melalui pemeriksaan ini, diharapkan potensi masalah kesehatan atau penyakit yang mungkin diderita oleh seseorang bisa segera terdeteksi sejak dini. Sehingga, perencanaan pengobatan serta penanganan yang tepat dapat segera dilakukan dan keparahan penyakit dapat diminimalisir.
Lalu bagaimana manfaat dari medical check up ini ? Dr Eka menambahkan beberapa manfaat yang di dapat seseorang yang melakukan MCU antara lain ; Pasien dapat mengetahui kondisi kesehatan saat ini, dapat melakukan deteksi penyakit yang tidak disertai gejala, Mengetahui resiko penyakit yang berpotensi muncul dikemudian hari, Mendorong kita agar menjalankan pola hidup yang lebih sehat, hingga Memastikan kondisi kesehatan pasien sebelum melakukan pengobatan tertentu. Selain itu kontrol kesehatan yang dilakukan secara rutin dapat membantu kita hidup dalam kondisi fisik dan mental yang baik.
Kesehatan mental dan fisik adalah hal yang sangat berpengaruh satu sama lain dimana kesehatan mental yang rendah akan mempengaruhi kondisi kesehatan seseorang, begitu juga sebaliknya kondisi kesehatan yang menurun juga dapat mempengaruhi kesehatan mental seseorang. Oleh karena itu kesehatan tidak dapat dianggap hanya satu bagian saja, misal kesehatan fisik saja. Tapi perlu kita ketahui juga pentingnya menjaga kesehatan mental diri.
Jika hal itu terjadi, pasien yang melakukan pemeriksaan atau Medical Check Up ini akan berpengaruh terhadap hasilnya.Inilah yang perlu menjadi perhatian kita bersama, dimana Medical Check Up ini penting untuk dilakukan menyeluruh.
Lalu, pemeriksaan seperti apa yang dapat dilakukan untuk mengevaluasi kesehatan mental seseorang? Salah satunya dengan Self Reporting Questionaire yang menjadi salah satu Item yang terdapat dalam pemeriksaan medical Check Up kesejatan Jiwa RS PELNI
Untuk pendaftaran dan Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Kontak 085719496380 atau 087722379190