TAHUKAH KAMU, sakit gigi dapat menjadi sumber penyakit lain?

Menjaga kesehatan gigi dan mulut sedini mungkin berarti kita telah menjaga diri dari beberapa penyakit yang mungkin timbul karena adanya gigi yang tidak sehat seperti berlubang, gusi bengkak, bau mulut tak sedap hingga sariawan. Konon, sakit gigi adalah mother of disease. Karena  ketika seseorang mengalami sakit gigi ,nyeri pada gigi bisa berdampak juga pada nyeri di leher, di bahu dan hingga nyeri kepala.

Selain Itu adanya infeksi bakteri di gigi akan mudah sekali menyebar ke seluruh tubuh melalui pembuluh darah sekitar gigi dan untuk beberapa kasus,bakteri tersebut bisa merusak katup jantung bahkan bakteri yang menyebabkan sakit gigi ternyata juga dapat menempel pada di dinding pembuluh darah arteri dan mengakibatkan gumpalan darah. Dan apabila gumpalan darah ini menghalangi aliran darah ke jantung maka akan menyebakan Serangan Jantung dan bila menghalangi aliran darah ke otak akan menyebabkan penyakit stroke. Pentingnya kesehatan gigi dan mulut ini menyadarkan RS PELNI bahwa edukasi dan informasi yang tepat untuk sahabat Rusni dapat membatu masyarakat indonesia memiliki kesadaran yang tinggi dalam merawat gigi dan mulut sedini mungkin.

Untuk menjawab dan memenuhi kebutuhan masyarakat, RS PELNI terus mengembangkan Layanan Kesehatan gigi dan mulut baik itu berupa Tindakan pencegahan, tindakan pengobatan, tindakan pengembalian fungsi pengunyahan dan estetika dengan terus mengikuti perkembangan teknologi  dengan  meningkatkan Fasilitas seperti peralatan gigi yang modern serta sumber daya manusia dalam hal ini tentunya tenaga medis, Baik itu  dokter gigi umum maupun Dokter Gigi Spesialis yang professional dan kompeten di bidangnya masing-masing, antara lain Bedah Mulut, orthodontic, prosthodontic, Pedodontic, Konservasi Gigi dan umum serta dilengkapi fasilitas penunjang Diagnostic antara lainPanoramic, Cephalometry dan dental X-ray.

Semua Layanan Kesehatan gigi yang lengkap dan modern ini bisa dinikmati oleh masyarakat dengan menggunakan Jaminan BPJS Kesehatan maupun Jaminan Asuransi/ Perusahaan yang telah bekerjasama dengan RS PELNI.

Berikut ini daftar dokter gigi yang memberikan pelayanankesehatan gigi di RS Pelni, di antaranya:

  • drg. Nila Sari

Klinik Gigi Bedah Mulut:

  • DR. drg. Setyo Harnowo, SpBM
  • Wayan Hari Swarjaya Sandi, SpBM

Klinik Gigi Endodonsi:

  • Rosdiana Nurul Annisa, SpKG
  • Hermina Sukmawati, SpK

Klinik Gigi Orthodontic:

  • Riza, Sp Ort

Klinik Pedodontic:

  • Purnamawati, SpKGA

Klinik Prosthodontic:

  • Fanny Arditya Moedarto, Sp Pros

Untuk informasi lebih lengkap terkait jadwal dokter gigi/ dokter gigi spesialis silahkan kunjungi website RS PELNI di www.rspelni.co.id

Sedangkan untukpendaftaran silahkan hubungi no. Telp (Whatssapp only):

  • Klnik Eksekutif HERITAGE: 0857 1174 6700
  • Klinik BPJS: 0821 1915 1213