RS PELNI Meresmikan Layanan Onkologi Radiasi

Memperingati Hari Kanker Sedunia, RS PELNI mengadakan Talkshow kesehatan dengan tema ”Satu Langkah Menuju Akses Seribu Harapan Terwujud”.

Kegiatan yang dilaksanakan pada 6 Februari 2024 di Gedung Merial Tower tersebut menghadirkan narasumber Prof. Dr. dr. Soehartati A. Gondhowiardjo, Sp.Onk.Rad (K) yang merupakan Tokoh Inspiratif Radioterapi di Indonesia, Prof. Dr. dr. Hariyono Winarto, Sp.OG (K), Dokter Spesialis Obgyn Konsultan Onkologi RS PELNI,serta dr. Sarah Rosiana Rahmawati yang merupakan Cancer Fighter.

 

 

Pada kesempatan yang sama, RS PELNI juga melakukan grand lauching layanan Radioterapi. Layanan ini merupakan bagian dari Pusat Layanan Onkologi yang ada di RS PELNI. Layanan Radioterapi RS PELNI dilengkapi dengan peralatan modern, yaitu Radioterapi Eksterna Varian Vitalbeam, Brakhiterapi 3D Bebig Saginova, dan CT Simulator Siemens Somatom Go SIM. Radioterapi adalah salah satu metode pengobatan kanker yang menggunakan sinar radiasi untuk membunuh sel kanker. Hadirnya layanan Radioterapi di RS PELNI merupakan langkah maju yang signifikan dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi pasien kanker di Indonesia.