Jakarta, 15 November 2024 – Tim futsal Pertamedika IHC menunjukkan tajinya di ajang Hari Kesehatan Nasional (HKN) Olympic 2024. Berlaga di Grand Sport Center Kuningan, Jakarta, tim ini berhasil meraih gelar juara 1 cabang olahraga futsal setelah mengalahkan 8 tim lainnya dari berbagai instansi.
Tak hanya meraih juara umum, prestasi gemilang juga ditorehkan dengan memboyong gelar individu top score dari Rumah Sakit PELNI (Alan Nugraha) dan best player dari Rumah Sakit PELNI (Ilham Kadar). Pencapaian ini menjadi bukti nyata komitmen Pertamedika IHC dalam mewujudkan kesehatan yang holistik, tidak hanya bagi pasien, namun juga bagi para pegawainya.
HKN Olympic 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan RI pada 4-7 November 2024 ini merupakan ajang kompetisi olahraga yang diikuti oleh berbagai instansi di bidang kesehatan. Ajang ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat hidup sehat di kalangan tenaga kesehatan.
Kemenangan tim futsal Pertamedika IHC diraih melalui kerja keras, strategi yang matang, dan semangat juang yang tinggi. Di babak final, tim Pertamedika IHC berhasil mengalahkan tim futsal dari Taspen dengan skor meyakinkan (7-1).
Prestasi yang diraih tim futsal RS PELNI ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi seluruh civitas hospitalia RS PELNI. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai RS PELNI untuk terus berprestasi, baik di bidang kesehatan maupun di bidang lainnya.
Jl. Aipda Tubun Raya No.92-94, Slipi, Palmerah, Kota Adm. Jakarta Barat, Prov. DKI Jakarta